INTERNASIONAL | TIONGHOANEWS


Selamat datang berkunjung dalam situs blog milik warga Tionghoa Indonesia. Disini kita bisa berbagi berita tentang kegiatan/kejadian tentang Tionghoa seluruh Indonesia dan berbagi artikel-artikel bermanfaat untuk sesama Tionghoa. Jangan lupa partisipasi anda mengajak teman-teman Tionghoa anda untuk ikutan bergabung dalam situs blog ini.

Selasa, 07 Mei 2013

KASUS PERACUNAN DI CHINA 20 TAHUN LALU DIANGKAT LAGI

Kejadian hampir 20 tahun lalu terhadap seorang pelajar China, yang lumpuh karena dugaan diracun, kembali menjadi sorotan di media setempat setelah petisi atas perkara itu muncul di laman Gedung Putih pada Senin (6/5).

Zhu Ling menderita kerusakan otak setelah, menurut penandatangan petisi tersebut, perempuan itu diracuni dengan talium oleh rekan sekamarnya Sun Wei, saat keduanya belajar tentang kimia di Universitas Tsinghua pada 1994. Talium adalah logam lunak, sudah lama diketahui sering dijadikan senjata pembunuh karena larut di dalam air, tidak berbau dan tidak memiliki rasa.

"Sun yang kini bermukim di Amerika Serikat punya motif dan akses ke bahan kimia mematikan," demikian isi petisi yang meminta agar perempuan itu dideportasi ke China. Hingga Senin siang, petisi tersebut telah menarik perhatian 100 ribu penandatangan, artinya pemerintah Obama akan memberi tanggapan, demikian laman Gedung Putih. "Jumlah penandatangan bertambah dengan pesat, 100 orang per menit," tulis harian Global Times.

Kasus ini menjadi bahan spekulasi di ruang obrolan internet, dan banyak yang menyebutkan bahwa penyelidikan sebelumnya oleh polisi China telah dihentikan karena kaitan keluarga Sun. Sun tidak pernah dituntut. Xinhua mengutip pernyataannya yang mengatakan dalam tulisan yang diunggah ke dunia maya bulan lalu bahwa ia ingin menyeret ke pengadilan pihak-pihak yang harus bertanggung jawab dalam kasus ini.

Kakek Sun adalah Sun Yueqi, petugas senior di kantor pimpinan Kuomintang, Chiang Kai-Shek, sebelum bergabung dengan komunis pada 1949 sesaat sebelum mereka mengambil alih kekuasaan. Ia juga disebut cukup dekat dengan ayah mantan pemimpin Cina, Jiang Zemin. [Miao Miao / Beijing]

***
Mari kita bersama-sama dukung Tionghoanews dengan cara kirim berita & artikel tentang kegiatan & kejadian Tionghoa di kota tempat tinggal anda ke alamat email: tionghoanews@yahoo.co.id

ARTIKEL YANG BERKAITAN

Mari kita dukung kiriman artikel-artikel dari teman-teman Tionghoa, dengan cara klik "SUKA" dan teruskan artikel kesukaan Anda ke dalam facebook, twitter & googleplus Anda.

TERBARU HARI INI

ARTIKEL: BUDAYA

ARTIKEL: KEHIDUPAN

ARTIKEL: KESEHATAN

ARTIKEL: IPTEK

ARTIKEL: KISAH

ARTIKEL: BERITA