Data dari lembaga-lembaga perdagangan China menunjukkan adanya kenaikan rata-rata tahunan sejak 2002 hingga 2011 sebesar 21,7 persen untuk perdagangan luar negeri. Pada periode itu, rata-rata perdagangan internasional di dunia cuma tumbuh 10 persen.
Data itu juga menunjukkan selama tujuh bulan pertama 2012, 38 persen impor tekstil AS berasal dari China. Jepang bahkan kian dibanjiri produk tekstil asal China. Angkanya mencapai 71 persen dari impor tekstil Negeri Sakura tersebut. Selanjutnya, 38 persen impor tekstil negara-negara Uni Eropa juga berasal dari Negeri Tirai Bambu tersebut. Maka, masuk akal kalau produk-produk "made in China" benar-benar mendunia alias ada di mana-mana.
China bahkan mengekspor pula 58 jenis mesin dan produk elektronik ke seluruh dunia. Dari jumlah itu, sembilan di antaranya merupakan ikon ekspor paling diminati pasar dunia, kata Kamar Dagang dan Industri China.
Pada sisi lainnya, impor China sejak 2009 adalah kedua terbesar di dunia. Sampai dengan 2011, impor China senilai 77,6 miliar dollar AS selisihnya dengan AS, pengimpor terbesar dunia. [Erlina Goh / Jakarta] Sumber: Kompas
PESAN KHUSUS
Silahkan kirim berita/artikel anda ke ke alamat email: tionghoanews@yahoo.co.id
MENU LINKS
http://berita.tionghoanews.com
http://internasional.tionghoanews.com
http://budaya.tionghoanews.com
http://kehidupan.tionghoanews.com
http://kesehatan.tionghoanews.com
http://iptek.tionghoanews.com
http://kisah.tionghoanews.com