China berpendirian menggunakan angkasa luar secara damai, dan berupaya mewujudkan pembangunan yang akomodatif di angkasa luar. Wakil Tetap China untuk PBB Cheng Jingye mengatakan hal ini dalam Konferensi Ke-55 Komite PBB Penggunaan Angkasa Luar Secara Damai di Wina kemarin (6/6). Dia mengatakan, China berpandangan bahwa untuk mengatasi tantangan besar dunia, perlu mendorong pembangunan yang akomodatif di angkasa luar, dan ini merupakan pembangunan yang menguntungkan semua negara dan rakyat, khususnya negara dan rakyat yang belum mempunyai kemampuan antariksa, juga merupakan pembangunan bersama yang berkelanjutan bagi umat manusia zaman sekarang dan masa mendatang dalam menggunakan dan menikmati angkasa luar.
Cheng Jingye mengatakan, China bersedia bekerja sama dengan berbagai negara dalam bidang antariksa berawak, dan bersedia menyediakan peluang untuk banyak negara khususnya negara berkembang untuk berpartisipasi dalam pembangunan dan penelitian stasiun angkasa China, serta bersama menikmati peluang dan hasil pengembangan antariksa China.
Cheng Jingye menekankan, China akan terus berpegang pada ide angkasa luar yang harmonis, bersama dunia internasional yang diwakili Komite Angkasa Luar, berupaya demi mewujudkan pembangunan akomodatif di angkasa luar, dan membangun antariksa yang damai, berkembang, bekerjasama, dan bertata hukum. [Miao Miao / Beijing]
ARTIKEL YANG BERKAITAN