INTERNASIONAL | TIONGHOANEWS


Selamat datang berkunjung dalam situs blog milik warga Tionghoa Indonesia. Disini kita bisa berbagi berita tentang kegiatan/kejadian tentang Tionghoa seluruh Indonesia dan berbagi artikel-artikel bermanfaat untuk sesama Tionghoa. Jangan lupa partisipasi anda mengajak teman-teman Tionghoa anda untuk ikutan bergabung dalam situs blog ini.

Jumat, 17 Agustus 2012

WARGA CHINA YANG HIDUP BERTAHUN-TAHUN DIBAWAH JALAN RAYA

China dikenal sebagai negara dengan penduduk terpadat di dunia. Tak pelak hal ini menyebabkan terbatasnya lahan permukiman. Bahkan beberapa kawasan permukiman di daerah Guiyang berada tepat di bawah jalan raya.

Seperti dilansir Daily Mail, Jumat (17/8/2012), jalan yang dikenal dengan nama jembatan Shuikousi ini dibangun pada Mei-1997 dan dua tahun setelahnya, sekitar 10 bangunan perumahan pun "tumbuh" di bawahnya.

Bangunan-bangunan tersebut rata-rata adalah proyek perumahan murah yang banyak diminati masyarakat. Salah satu warga yang tinggal di situ, Lao Yang mengatakan dia sudah tinggal sejak tahun 1999 di bawah jalan raya dan sudah sangat terbiasa dengan getaran jalan, akibat dilalui kendaraan-kendaraan besar.

Bahkan, menurutnya, karena sudah beradaptasi sejak lama, dia pun tidak merasakan guncangan gempa Wenchuan yang terjadi pada 2008 lalu.

Warga mengaku, saat ini masalah terbesar yang mereka hadapi bukan lagi kebisingan dan getaran jalan, karena pemerintah melarang truk besar melewati jalan Shuikousi. Namun, debu tebal yang beterbangan setiap harinya, dirasakan sebagai masalah baru bagi warga setempat. [Louis Koh / Beijing]

KLIK MENU LINKS

http://berita.tionghoanews.com
http:/internasional.tionghoanews.com
http://budaya.tionghoanews.com
http://kehidupan.tionghoanews.com
http://kesehatan.tionghoanews.com
http://iptek.tionghoanews.com
http://kisah.tionghoanews.com
.

ARTIKEL YANG BERKAITAN

Mari kita dukung kiriman artikel-artikel dari teman-teman Tionghoa, dengan cara klik "SUKA" dan teruskan artikel kesukaan Anda ke dalam facebook, twitter & googleplus Anda.

TERBARU HARI INI

ARTIKEL: BUDAYA

ARTIKEL: KEHIDUPAN

ARTIKEL: KESEHATAN

ARTIKEL: IPTEK

ARTIKEL: KISAH

ARTIKEL: BERITA