INTERNASIONAL | TIONGHOANEWS


Selamat datang berkunjung dalam situs blog milik warga Tionghoa Indonesia. Disini kita bisa berbagi berita tentang kegiatan/kejadian tentang Tionghoa seluruh Indonesia dan berbagi artikel-artikel bermanfaat untuk sesama Tionghoa. Jangan lupa partisipasi anda mengajak teman-teman Tionghoa anda untuk ikutan bergabung dalam situs blog ini.

Rabu, 12 September 2012

KEMBAR TIGA KAKAK BERADIK MASUK SATU UNIVERSITAS & SATU JURUSAN LAGI

Tiga kakak beradik perempuan yang sama-sama lahir pada tahun 1992, dari Provinsi Anhui, baru-baru ini diterima menjadi mahasiswi Universitas Teknologi Henan, jurusan pemandu siaran atau presenter. Ketiga kakak beradik ini bukan saja paras dan suaranya mirip, tapi hobinya juga sama. Ketika masih duduk di sekolah menengah, mereka bertiga dibagi dalam tiga kelas untuk memudahkan guru dan teman sekolah mengenal mereka.

Lucunya ketika mereka ikut audisi Universitas Media Tiongkok, si adik yang memasuki ruang audisi menyusul kakaknya langsung diusir oleh guru dengan alasan ia baru saja mengikuti audisi.

Bahkan ibu mereka mengatakan, "Kalau mendengar suaranya saja, saya sulit membedakan mereka bertiga."

Ketiga kakak beradik itu mendaftar di universitas didampingi ibunya. Mereka mengenakan baju yang berbeda warnanya, Li Mengran yang sulung mengenakan pakaian warna merah jambu, adiknya, Li Zhongran mengenakan baju warna hijau, sedang adik bungsu Li Jiran memilih pakaian warna biru. Rambut mereka sama-sama dikepang, mimik ketika berbicara mirip sekali sehingga sulit dibedakan hanya dari paras dan suaranya.

Tidak saja parasnya mirip, bahkan hasil ujian masuk universitas mereka juga tidak banyak berbeda yakni 491 poin, 498 poin dan 464 poin.

Mengapa mereka memilih jurusan yang sama? "Ingin menjadi presenter," demikian tutur mereka.

Mereka bertiga menaruh harapan besar pada masa depan. "Ingin menjadi presenter yang terbaik, atau menjadi guru yang mengajar di bidang ini." Itulah cita-cita yang didambakan kembar tiga kakak beradik ini. [Lu Xiao Feng / Shenzhen]

EMAIL KAMI

Anda juga bisa mengirim berita Tionghoa atau artikel lain untuk tampil dalam situs ini, dengan cara kirim ke alamat email: tionghoanews@yahoo.co.id

MENU LINKS

http://berita.tionghoanews.com
http://internasional.tionghoanews.com
http://budaya.tionghoanews.com
http://kehidupan.tionghoanews.com
http://kesehatan.tionghoanews.com
http://iptek.tionghoanews.com
http://kisah.tionghoanews.com

ARTIKEL YANG BERKAITAN

Mari kita dukung kiriman artikel-artikel dari teman-teman Tionghoa, dengan cara klik "SUKA" dan teruskan artikel kesukaan Anda ke dalam facebook, twitter & googleplus Anda.

TERBARU HARI INI

ARTIKEL: BUDAYA

ARTIKEL: KEHIDUPAN

ARTIKEL: KESEHATAN

ARTIKEL: IPTEK

ARTIKEL: KISAH

ARTIKEL: BERITA