Kementerian Pertahanan Taiwan mengatakan tiga pensiunan tentara ditangkap karena mereka diduga membocorkan informasi rahasia militer kepada China.
Di antara tiga purnawirawan yang ditangkap adalah Chang Chih-hsin, yang sebelumnya bekerja di Badan Meteorologi dan Kelautan.
"Chang, yang memulai kontak dengan para pejabat China daratan ketika masih berdinas di Angkatan Laut, dicurigai memikat mantan-mantan koleganya dan mengeruk keuntungan tak sah," kata Kementerian Pertahanan Taiwan dalam pernyataannya pada Senin, 29 Oktober.
Chang ditangkap beberapa pekan lalu tetapi berita penangkapannya baru muncul sekarang.
Juru bicara Kementeri Pertahanan David Lo mengukuhkan dua pensiunan lainnya juga telah ditahan dalam kasus yang sama.
Menurut Kementerian Pertahanan, langkah-langkah pencegahan telah diambil setelah mengetahui bahwa Chang Chih-hsin menerima pembayaran uang dan berusaha memberikan informasi kepada China. [Raymond Teo / Taipei] Sumber: BBC
Catatan: Ayo kita dukung Tionghoanews dengan cara mengirim email artikel berita kegiatan atau kejadian tentang Tionghoa di kota tempat tinggal anda ke alamat email: tionghoanews@yahoo.co.id dan jangan lupa ngajak teman-teman Tionghoa anda ikut gabung disini, Xie Xie Ni ...