INTERNASIONAL | TIONGHOANEWS


Selamat datang berkunjung dalam situs blog milik warga Tionghoa Indonesia. Disini kita bisa berbagi berita tentang kegiatan/kejadian tentang Tionghoa seluruh Indonesia dan berbagi artikel-artikel bermanfaat untuk sesama Tionghoa. Jangan lupa partisipasi anda mengajak teman-teman Tionghoa anda untuk ikutan bergabung dalam situs blog ini.

Jumat, 04 Januari 2013

APARAT CHINA TANGKAP BURON PULUHAN KASUS PEMERKOSAAN & PERAMPOKAN

Seorang buronan paling dicari di China akhirnya berhasil dibekuk oleh polisi. Buronan ini bertanggung jawab atas puluhan kasus pemerkosaan dan perampokan di lebih dari 10 kota di wilayah China.

Televisi nasional China, CCTV menyebut buronan bernama Zhang Haijun (35) ini sebagai 'penjahat yang paling dicari di seantero China'. Zhang ditangkap polisi di wilayah Shaanxi pada Rabu (2/1) dan kemudian digiring ke kota Suzhou.

Tayangan televisi CCTV menunjukkan Zhang yang terlihat dengan rambut cepaknya dan mengenakan borgol digelandang polisi. Demikian seperti dilansir Channel News Asia, Jumat (4/1/2013).

Zhang sebelumnya telah menghabiskan waktu 13 tahun di dalam penjara. Namun kemudian kembali melakukan pidana yang sama tahun 2012 lalu.

Menurut polisi, modus yang dilakukan Zhang adalah dengan menyewa situs penyewaan rumah dan menggunakannya untuk menghubungi wanita-wanita yang menjadi korbannya. Setelah bertemu langsung dengan korbannya, Zhang kemudian akan merampok dan memperkosa mereka.

Zhang ditangkap oleh aparat setempat di kota Qingdao pada tahun lalu. Namun kemudian dia memanfaatkan waktu pemeriksaan medis untuk melarikan diri.

Polisi meyakini, Zhang bertanggung jawab atas 22 kasus pemerkosaan dan perampokan di sekitar 13 kota di wilayah China. Seluruh perbuatan pidana tersebut dilakukannya dalam waktu 40 hari pada tahun lalu. [Lu Xiao Feng / Beijing]

ARTIKEL YANG BERKAITAN

Mari kita dukung kiriman artikel-artikel dari teman-teman Tionghoa, dengan cara klik "SUKA" dan teruskan artikel kesukaan Anda ke dalam facebook, twitter & googleplus Anda.

TERBARU HARI INI

ARTIKEL: BUDAYA

ARTIKEL: KEHIDUPAN

ARTIKEL: KESEHATAN

ARTIKEL: IPTEK

ARTIKEL: KISAH

ARTIKEL: BERITA