Pesawat itu kembali dengan selamat ke bandara di Kota Hotan-- yang dilanda kerusuhan antara etnik Uighur dan polisi akibat ketegangan etnik-- dan enam orang telah ditahan, kata juru bicara pemerintah.
"Enam pembajak adalah warga Uighur," kata Hou Hanmin, juru bicara pemerintah Xinjiang kepada media.
"Untuk sementara, kami tidak tahu tujuan pembajakan itu. Masalah itu masih diselidiki," katanya dan menambahkan setidaknya tujuh awak dan penumpang cedera dalam insiden itu.
Pesawat itu lepas landas pukul 12.25 waktu setempat (11.25 WIB) dari Hotan, setelah terbang 10 menit kemudian dalam penerbangan itu empat tersangka berusaha "membajak dengan kekerasan" pesawat itu, kata situs tianshannet.com, laman pemerintah Xinjiang.
Tetapi para awak dan penumpang segera meringkus mereka dan pesawat kembali dengan selamat ke kota itu, kata laman itu. Pesawat itu sedang dalam perjalanan ke ibu kota Xinjiang, Urumqi.
Xinjiang adalah tempat tinggal sekitar sembilan juta warga Uighur, yang beragama Islam. Banyak dari mereka mengeluhkan pengekangan agama dan kebudayaan oleh pihak berwenang China dan daerah itu sering dilanda kerusuhan. Pemerintah China membantah melakukan pengekangan tersebut.
Dua belas anak cedera bulan ini ketika polisi menyerbu satu sekolah Islam di Hotan, saat tindakan keras pihak keamanan meningkat terhadap kegiatan agama yang "ilegal." Pada Juli tahun lalu, 20 pemrotes Uighur tewas di Hotan dalam bentrokan dengan polisi. [Lu Xiao Feng / Shenzhen]